Biaya Pendaftaran : Rp. 20.000/Regu
A. Pelaksanaan
Lomba
1.
Bentuk lomba adalah LCC (Lomba
Cerdas Cermat) dengan pertanyaan dan jawaban lisan dan tulisan.
2.
Lomba diikuti oleh 3 regu (Masing2 regu 3 Orang)
3.
Jenis pertanyaan terdiri dari 3
macam:
a)
Pertanyaan wajib (untuk semua regu)
b)
Pertanyaan
lemparan (apabila salah satu regu tak bisa menjawab langsung dilemparkan
sebagai petanyaan rebutan)
c)
Pertanyaan rebutan (setiap regu
mempunyai hak sama dengan azas siapa cepat dia dapat)
4. Apabila
nilai akhir ada 2 regu yang memiliki nilai akhir sama, akan diberikan
pertanyaan rebutan khusus, sehingga terjadi selisih nilai.
B.
Sistem Penilaian
1.
Ketentuan Penilaian pada Pertanyaan
Wajib
a)
Soal dibacakan oleh petugas (Quis
master).
b)
Regu wajib jawab memberikan jawaban
lewat juru bicara.
c)
Durasi berpikir regu wajib paling
lama 10
detik.
d)
Penilaian :
ü
Jawaban sempurna diberi nilai = 100.
ü
Jawaban kurang sempurna diberi nilai
= 50.
ü
Jawaban salah diberi nilai = 0.
2.
Ketentuan Penilaian pada Pertanyaan
Lemparan
a)
Pertanyaan lemparan yang disajikan
merupakan lempar-rebut, bukan lempar gilir.
b)
Jika jawaban dari regu wajib jawab
salah, Quis master akan segera melempar ke regu yang lain dengan rebutan.
c)
Regu yang diberi kesempatan untuk
mendapat lemparan adalah regu yang terdahulu memberikan kode angkat bendera.
d)
Durasi berpikir regu yang mendapat
kesempatan menjawab paling lama 5
detik
e)
Jika regu yang mendapat kesempatan
lemparan menjawab dengan benar diberi nilai = 100. namun, jika jawaban ternyata
salah diberi nilai = -50
(dikurangi 50).
f)
Pada lempar-rebut ini penjawab tidak
harus juru bicara.
3.
Ketentuan Penilaian pada Rebutan
a)
Soal dibacakan oleh petugas (Quis
master).
b)
Semua regu mendapat kesempatan yang
sama untuk menjawab pertanyaan dengan cara berebut memberi kode angkat bendera
terlebih dahulu.
c)
Regu yang telah memberi kode angkat
bendera tercepat diberi kesempatan menjawab soal.
d)
Durasi berpikir regu yang mendapat
kesempatan menjawab paling lama 5 detik
e)
Penilaian
ü
Jika jawaban benar, diberi nilai =
100
ü
Jika jawaban salah, diberi nilai =
-100 (dikurangi 100)
f)
Pada rebutan ini penjawab tidak
harus juru bicara
Lain-lain
1. Keputusan juri bersifat mutlak dan
tidak dapat diganggu gugat.
2. Pembaca soal akan membacakan setiap
soal hanya satu kali, kecuali bila dianggap perlu oleh pembaca soal, atau juri,
pembacaan soal bisa diulangi.